Rabu, 29 September 2021

Berpetualang ke dunia lain! Pembahasan tentang Genre Isekai.

Anime Isekai semakin digemari! Sejak tahun 2013, serial anime Sword Art Online melejitkan genre isekai dan melahirkan anime-anime keren bergenre isekai seperti Re:Zero, Tensura (That Time I Reincarnated as a Slime), In the Another World with my Smartphone, Kenja no Mago, Overlord, dan banyak anime isekai keren di luar sana.

Tapi, seperti apa sih anime isekai itu? Bagaimana sih metode ke isekai? Kapan sih anime isekai dibuat? Dan kenapa ya anime isekai begitu disukai? Kita akan bahas bersama di artikel ini!

Pengertian Isekai

Isekai berasal dari dua kata: I yang berarti arti 'Berbeda' atau 'Berlainan'. Sedangkan kata Sekai yang berarti 'Dunia'. Jadi secara bahasa, Isekai artinya 'Dunia yang berbeda'. (Wibu-elit.blogspot.com)

Genre isekai merupakan sebuah genre novel, anime, komik, atau video game yang mengisahkan orang biasa yang pergi, terjebak, atau reinkarnasi ke dunia parallel atau dunia lain yang biasanya adalah dunia fantasi abad pertengahan ala game RPG yang penuh dengan makhluk magis, sihir, pedang, dan lain sebagainya.

Perlu kita ketahui, isekai sebenarnya merupakan subgenre animanga yang dibuat oleh fans dan untuk genre yang ada di dalam anime. Anime ini masih termasuk ke dalam genre Fantasy

Metode ke Isekai

Di dalam anime, komik, film, atau juga novel, seorang karakter utama pergi ke isekai dengan berberapa metode. Mulai Reinkarnasi, Dipanggil, hingga pergi melalui portal menuju dunia lain.

Reinkarnasi



Metode ini adalah metode yang relatif umum di anime-anime isekai. Seorang protagonis yang masuk ke isekai dengan cara ini, sudah jelas mati di dunia sebelumnya (baca: bumi). Kemudian dia terlahir kembali dengan ingatan dari kehidupan sebelumnya yang masih melekat. Biasanya, Karakter utama 'dimatikan' dengan cara kecelakaan seperti ditabrak oleh truk. Itulah sebabnya truk ke dunia lain (alias truck-kun) sempat jadi meme di internet.


Pemanggilan/Summoning

Metode ini berupa ritual pemanggilan/summoning yang dilakukan oleh penyihir guna memanggil hero/pahlawan dari dunia lain. Biasanya tugasnya untuk menyelamatkan dunia dari suatu kekuatan jahat atau cuma sekedar asal summon.

Nah, biasanya sang protagonis model begini tidak tahu menahu tiba-tiba ia mengalami kejadian mistis dan tiba-tiba ia berada di dunia lain lengkap dengan seluruh tubuh dan ingatannya.


Transported to Another World

Metode selanjutnya adalah dengan cara transport ke dunia lain/isekai dengan sebuah pemicu/trigger. Misalnya saja sang protagonis menemukan sumur misterius, lalu ia terjun ke sumur tersebut dan ternyata sumur tersebut merupakan gerbang menuju dunia yang berbeda dengan dunia asalnya, tentu saja lengkap dengan tubuh dan ingatannya.



The First Isekai Anime



Kita berpikir bahwa Sword Art Online adalah anime yang memperkenalkan isekai ke otaku dan penggemar anime fantasy. Namun, ternyata Sword Art Online bukan anime pertama yang memperkenalkan sub genre ini ke khalayak. Kalau bukan SAO, terus anime apaan dong? Pasti kita berpikir bahwa Spirited Away (2001) merupakan anime isekai pertama yang mendapatkan kepopulerannya. Kalian berpikir begitu? Eits, chotto matte (Wait a second)! Ternyata eh ternyata, Anime pertama yang mengusung sub-genre ini adalah Aura Battler Dunbine di tahun 1983. Anime ini mengisahkan seorang pemuda berumur 18 tahun asal Tokyo bernama Shou Zama yang menemukan dirinya dipanggil ke dunia fantasi abad pertengahan dimana ia memiloti sebuah robot raksasa berbentuk serangga yang disebut 'Aura Battlers'. Sejak itu, anime-anime bergenre isekai mulai bermunculan seperti NG Knight Lamune (1991), El Hazard (1995), Magic Knight Rayerath (1995), dan Serial Digimon.

Kenapa Anime Isekai diminati?

Jaelani dalam Duniaku menyebutkan berberapa alasan mengapa anime isekai begitu diminati. Pertama genre ini memiliki jalan cerita di mana sang tokoh utama berinkarnasi alias terlahir kembali dengan kekuatan super baik fisik maupun kepintaran yang melebihi orang-orang pada umumnya. Hal inilah yang menjadikan genre ini disenangi karena para audiens pada umumnya lebih senang mendapatkan tokoh utama mengalami nasib baik.

Selain itu, anime isekai juga begitu diminati karena mampu memenuhi fantasi audiens ataupun bahkan sang penulis. Biasanya, fantasi yang bisa dipenuhi adalah sang protagonis memiliki kekuatan super seperti yang dijelaskan pada poin sebelumnya, disukai oleh para wanita cantik/moe, dan lain sebagainya.



Alur Cerita yang cenderung tidak sekuat anime-anime fantasy lain membuat cerita anime ini disukai oleh semua penggemar anime. Ini dikarenakan agar lebih mudah dibuat oleh sang penulis agar bisa memenuhi pasar atau keinginan audiens. Meski demikian, ada beberapa anime isekai yang memiliki alur cerita yang kuat di dalamnya.


Bicara soal karakter wanita di anime isekai, manga atau anime yang berisi penuh dengan waifu, menambah nilai popularitas dalam genre isekai. Waifu-waifu ini pasti bakalan menjadi objek dalam pemenuhan fantasi di dalam cerita. Siapa yang enggak tertarik ketika waifu-nya para otaku terlibat dalam fantasi sang pembaca?

Meski demikian, bukan berarti anime isekai disukai. Ada juga kritikan mengenai anime itu. Diantaranya adalah Jalan cerita yang hayna sekedar "membahagiakan" pembaca tanpa memiliki alur yang baik. Kasarannya, genre ini seperti cerita cinta yang tidak memiliki adegan romance di dalamnya. 

Selain itu, Hosuke Nojiri mengatakahn bahwa protagonis yang biasanya telah mati, dengan beruntungnya, dapat pergi ke sebuah dunia fantasi yang mirip dengan video game, yang sama sekali tidak terasa orisinil. Hosuke juga menambahkan bahwa sang protagonis bisa mendapat para karakter wanita dengan mudah tanpa usaha. Hal inilah yang membuat anime isekai cenderung kurang disukai jika anime isekai yang ditawarkan itu-itu saja.

Terlepas dari pro kontra mengenai bagus atau tidaknya anime isekai, isekai tetap menjadi anime yang digemari oleh para otaku karena genre ini seolah-olah memberikan audiense ruang untuk berimajinasi liar, untuk kabur dari realita dunia nyata yang keras dan melelahkan, ke sebuah dunia fantasi yang apik dan menyenangkan. (line.me)

10 Rekomendasi anime isekai yang keren.

1. Sword Art Online (2013)


2. Inuyasha  (2000)


3. Magic Knight Rayearth (1995)


4. Re:Zero Starting Live in Another World (2016)



5. Konosuba (2016)


6. Pacarku Pelayanku Familiar of Zero (2006)

7. Rising of the Shield Hero (2019)



8. In the Another World with My Smartphone (2017)


9. Kenja no Mago (2019)



10. How to not Summon the Demon Lord (2018)



Epilogue

Sekian, pembahasan tentang anime isekai. Semoga bermanfaat bagi kita semua. Oke wes, sugeng dalu.

Sumber:

Apa itu isekai ? Arti isekai dalam anime, manga, novel dan game - Wibu elit

Apa itu Isekai? 1Cak by Samuelt2204

Seisenshi Dunbine (Aura Battler Dunbine) - MyAnimeList.net 

Alasan Anime Isekai Populer dan Banyak Peminat @ Duniaku

[Opini] Anime Isekai: Genre yang Laris Manis, tapi Mulai Membosankan? | Upstation Media | LINE TODAY

Bonus Meme





Selasa, 28 September 2021

Galeri Cosplay Akatsuki no Matsuri + 1.0 @ Food Junction 26 September 2021



Minggu siang yang cerah di Food Junction yang berada di Food Jl. Grand Pakuwon, Banjar Sugihan, Tandes, Ada event yang bernama Akatsuki no Matsuri +1. Event ini menampilkan lomba karaoke dan lomba coswalk. Pandemi COVID-19 tidak menyurutkan semangat para cosplayer dan pengunjung event tersebut. 
Gw pergi ke Food Junction dengan budget ultra alakadarnya, kaos oblong, celana panjang cokelat, sandal warna cokelat, tas ransel cokelat, jaket merah, masker hitam dan hijau dengan motif bunga, hand sanitizer, dan juga Hape Xiaomi Redmi 9A bapakku. Berikut ini adalah galeri foto cosplay di Food Junction. It's Showtime! 

































































'

































aebrvfkyhaerfkgaeykurf




































artgratgfa





























Ending

Sekian galeri cosplay Akatsuki no Matsuri + 1.0, semoga kalian semua terhibur. Sampai jumpa di Event berikutnya ya.... Itupun kalau pandeminya masih berada dalam kondisi terkendali sih.
Jihad Bagas Cakra mau OTW pamit dulu.... Sampai jumpa di Event berikutnya ya.... Itupun kalau seenggaknya pandeminya masih berada dalam kondisi terkendali sih.
Jihad Bagas Cakra mau OTW pamit dulu....